Gardu Cibinong Rusak sebagian wilayah padam
BOGOR - Kamis, 10
Oktober 2013 sekitar pukul 21:00 WIB padam listrik terjadi di beberapa wilayah seperti
Jakarta, Bekasi, Depok, dan Bogor karena gardu listrik Cibinong, Kabupaten
Bogor, Jawa Barat mengalami kerusakan.
Menurut petugas call center PLN akibat kerusakan gardu
induk tersebut, sebagian wilayah Jakarta Timur, Bekasi, Bogor, Depok, dan
Jakarta Utara mengalami pemadaman listrik. "Namun, sebagian wilayah
seperti Pondok Gede (Bekasi) dan Ciracas, Jakarta Timur sudah mulai
normal," katanya. Pemadaman listrik di sejumlah wilayah itu mulai
dilakukan sekitar pukul 20.50 WIB, lantaran petugas tengah melakukan perbaikan
gardu induk.
Berdasarkan pantauan wilayah pemadaman mencakup Jakarta, Bekasi, Depok, dan Bogor. Warga Bogor menuturkan “ Semua rumah disini mati lampu karena terkena pemadaman listrik”. Sementara, salah satu mahasiswa yang bertempat tinggal di daerah Depok mengatakan “ Ketika lagi mengerjakan tugas, lampu mati terpaksa saya tidak mengerjakan tugas,” ucapnya tersipu malu.
Berdasarkan pantauan wilayah pemadaman mencakup Jakarta, Bekasi, Depok, dan Bogor. Warga Bogor menuturkan “ Semua rumah disini mati lampu karena terkena pemadaman listrik”. Sementara, salah satu mahasiswa yang bertempat tinggal di daerah Depok mengatakan “ Ketika lagi mengerjakan tugas, lampu mati terpaksa saya tidak mengerjakan tugas,” ucapnya tersipu malu.
0 comments:
Posting Komentar